Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Djokovic Vs Federer di Semifinal

PARIS - Novak Djokovic terpaksa harus bersusah payah sebelum mengalahkan Jo-Wilfried Tsonga, dalam pertarungan lima set untuk memastikan satu tempat di babak semifinal.

Di babak empat besar nanti, Djokovic yang menempati unggulan pertama itu akan menghadapi Roger Federer.

Dalam pertandingan babak perempatfinal yang dimainkan di Court Philippe Chatrier, Rabu (6/6/2012) dini hari WIB, Djokovic meraih kemenangan 6-1, 5-7, 5-7, 7-6 (8-6), 6-1 atas Tsonga.

Penampilan Djokovic di awal pertandingan cukup baik. Petenis asal Serbia ini hanya butuh 21 menit untuk menang 6-1 di set pertama. Namun Tsonga menunjukkan perlawanan di dua set berikutnya.

Petenis unggulan lima asal Prancis itu merebut dua set berikutnya, lewat kemenangan 7-5 dan 7-5. Set keempat berlangsung ketat. Tsonga seperti sudah hampir menyudahi laga setelah mendapat empat kali match point, ketika skor masih 6-5.

Namun Djokovic melakukan perlawanan lewat pukulan forehand dan backhand spin di bace line dan memaksakan tiebreak untuk menyamakan kedudukan 6-6. Pada set keempat ini akhirnya dimenangi Djokovic dengan skor 7-6, tiebreak 8-6.

Menang Mudah

Di set penentuan, Djokovic langsung memimpin 4-1. Petenis unggulan pertama ini akhirnya menutup set kelima dengan kemenangan mudah 6-, seperti pada penampilan game pertama. ”Dia (Tsonga) adalah pemain yang lebih baik di hampir keseluruhan dari pertandingan ini dan aku beruntung bisa comeback saat Tsonga meraih empat kali match point.

Ini adalah pertandingan yang luar biasa,” ujar Djokovic seusai laga seperti dikutip AFP. Di babak semifinal, Djokovic akan berhadapan dengan Federer yang merupakan unggulan ketiga. Federer melangkah ke semifinal setelah menang lima set dari Juan Martin Del Potro 3-6, 6-7, 6-2, 6-0, dan 6-3.

Pertemuan Djokovic dan Federer ini akan menjadi ulangan laga babak semifinal tahun lalu. Kala itu, Federer yang tampil sebagai pemenang dengan skor 7-6 (7-5), 6-3, 3-6, dan 7-6 (7-5).

Posting Komentar

0 Komentar