Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Cino Juara Dunia, Chris John 16 Kali Pertahankan Gelar

SINGAPURA - Daud "Cino" Yordan merebut sabuk juara dunia tinju kelas bulu versi IBO.

Bersama Chris John, petinju asal Ketapang (Kalimantan Barat) ini mengharumkan Indonesia.

Cino menang knock-outatas petinju Filipina Lorenzo Villanueva dalam pertarungan di Marina Bay Sands, Singapura, Sabtu (5/5).

Dia menjadi petinju kelima dari Indonesia yang mampu merebut gelar juara dunia (lihat grafis).

Di atas ring yang sama, Chris John mempertahankan gelar Super Champion kelas bulu WBAuntuk kali ke-16. Petinju kelahiran Banjarnegara ini menang angka mutlak atas penantang dari Jepang, Shoji Kimura.

“Saya bersyukur kepada Tuhan. Saya adalah orang kelima dari Indonesia yang jadi juara dunia. Lawan punya pukulan keras, saya antisipasi di ronde awal. Itu terbukti saya sampai jatuh. Tapi saya tetap tenang, fokus, dan konsentrasi,” tutur Cino seusai laga.

Dia berterima kasih atas dukungan dan doa masyarakat Indonesia yang membuatnya tegar. Villanueva memang bukan lawan sembarangan dalam memperebutkan gelar yang lowong tersebut.

Petinju kidal itu terus merangsek sejak bel ronde pertama. Cino bahkan terjatuh pada ronde awal ini, tapi terus melanjutkan pertarungan.

Pada ronde kedua, Daud menghujani Villanueva dengan hook dan uppercut. Pukulan tangan kanannya kemudian menjatuhkan sang lawan sehingga wasit Phill Austin memberikan hitungan.

Terberat

Tidak sampai hitungan ke-10, Villanueva kembali bertarung. Daud yang berada di atas angin tak menyia-nyiakannya.

Pukulan uppercut dia kembali menjatuhkan petinju Filipina ini. Wasit pun menghentikan pertarungan dengan memberi kemenangan KO kepada Cino.

Petinju dari Sasana Kayong Utara BC berusia 24 tahun ini sekarang memiliki rekor 29 (23 KO)-2-0. Sebaliknya, rekor bertarung Lorenzo menjadi 22 (21 KO) 1-0.

Sementara itu, Chris John menang angka 117-110, 118-109, 118-109 dalam pertarungan 12 ronde. Dengan hasil itu, suami Anna Maria Megawati ini mencatatkan rekor 47 (22 KO)-0-2.

Menurut Chris, Kimura merupakan lawan terberat yang pernah dia hadapi. Sang penantang sering menunduk dan merangkul sebagai cara menghindar.

“Pertahanan Kimura sungguh rapat sehingga saya kesulitan mengeluarkan pukulan. Dari semua yang pernah saya hadapi, Kimura merupakan yang terberat,” ujar Chris.

Angka yang dikumpulkan petinju berjuluk The Dragon ini sempat dipotong setelah dianggap memukul bawah perut lawan. Wasit juga menegur Chrus karena memukul bagian belakang kepala Kimura.

Posting Komentar

0 Komentar