Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Dereck Chisora Sindir Niat Comeback David Haye

LONDON - Keinginan David Haye untuk kembali bertinju rupanya mendapat komentar pedas dari Dereck Chisora, calon lawan Vitali Klitschko. Petinju Inggris kelahiran Zimbabwe itu menilai niatan Haye untuk kembali bertinju adalah suatu hal yang memalukan.

Sebelumnya, setelah dikandaskan Wladimir Klitschko, Haye menyatakan pensiun dari ring tinju pada bulan Oktober lalu. Namun karena keinginan keras untuk bertanding dengan salah satu dari Vitali atau Wladimir, dia sempat mempertimbangkan untuk mencabut niat pensiunnya dan kembali ke ring.

"Saya pikir itu memalukan. Wladimir menjadikan itu sebagai bahan tertawaan dan Vitali akan memukul jatuh dia. Haye harus tetap pensiun dan keluar dari olahraga, dia memiliki peluang dan gagal pada malam yang terbesar. Sekarang saya akan pergi dan menunjukkan kepadanya cara untuk melawan Klitschko bersaudara," ujarnya seperti dilansir Eurosport.co.uk.

Terkait hal itu, Chisora, menyarankan Haye untuk mengurungkan niatnya mengingat, rekan senegaranya dinilainya itu telah melewatkan kesempatan untuk bertarung kembali melawan Klitschko bersaudara.

"Haye memiliki kesempatan untuk kembali ke ring dengan melawan Wladimir, tapi dia menunjukkan kinerja yang memalukan dan dia malah menyalahkan cedera di jari kelingkingnya," ucap Chisora, mengomentari kekalahan Haye atas Vladimir pada Juli lalu.

Sejauh ini, Chisora sudah dua kali batal menghadapi Wladimir karena alasan cedera. Saat ini, dia tengah menjalani latihan di London sebelum berhadapan dengan Vitali Februari. Dengan penuh percaya diri, Chisora sesumbar tak akan gentar menghadapi Vitali.

"Satu hal yang pasti, saya tidak akan pergi ke ring seperti kelinci ketakutan, seperti yang dilakukan Haye. Saya akan memberikan semua yang saya punya untuk memenangkan gelar juara dunia. Ini adalah pekerjaan besar, saya akan pergi ke Jerman dengan tujuan mengakhiri kekuasaan Klitschko bersaudara di tinju kelas berat, dan itu dimulai dari Vitali," tandasnya.

Posting Komentar

0 Komentar