Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Lewat OT, Heat Kembali Ungguli Celtics

MIAMI - Miami Heat kembali mampu mengakhiri perlawanan Boston Celtics di final NBA Wilayah Timur.

Dalam gim kedua di American Airlines Arena, Kamis (31/5), Heat menang 115-111 Celtics lewat overtime (OT). Hasil itu membuat LeBron James cs unggul 2-0 atas Celtics.

Tuan rumah sempat kedodoran di dua kuarter awal. Kuarter pertama, Celtics memimpin 24-18. Keunggulan terus dijaga berkat tambahan 29 poin di kuarter dua untuk membuat tim tamu menyudahi paruh pertama dengan keunggulan 53-46 atas Heat.

Di kuarter tiga, Heat baru bangkit. Dimotori LeBron James dan Dwayne Wade, Heat menambah 35 poin dan membuat Celtics hanya bisa meraup 22 poin saja. Heat pun berbalik unggul 81-75.

Tak mau kalah begitu saja, Celtics berusaha mengejar di kuarter akhir. Tak sia-sia, saat waktu pertandingan normal berakhir, kedudukan berimbang 99-99. Dengan demikian, pertandingan pun mesti diselesaikan lewat OT.

Di periode OT itulah Celtics akhirnya harus mengakui keunggulan Heat. Mereka hanya bisa membuat 12 poin, sedangkan tuan rumah mencetak 16 poin. Heat pun menang 115-111.

Cemerlang

Point guard Celtics Rajon Rondo tampil cemerlang untuk timnya selama 53 menit beraksi di lapangan. Ia mencetak poin terbanyak dalam kariernya, yakni 44 poin, plus 10 assist dan delapan rebound.

Sementara di kubu Heat, James kembali jadi penampil terbaik seperti di gim pertama yang berakhir 93-79. Kali ini ia menyumbang 34 poin, 10 rebound, dan tujuh assist.

Di gim ketiga yang akan dihelat di markas Celtics di TD Garden pada Sabtu (2/6) WIB, pelatih Celtics, Doc Rivers, berjanji Paul Pierce dan kawan-kawan siap untuk meraih kemenangan.

"Kami bermain bagus, saya bilang tim ini bermain luar biasa. Saya pikir kami bermain dengan hati, sayang tidak selalu bermain pintar. Hal itu tentunya bisa kami perbaiki. Kami akan siap untuk laga berikutnya," papar Rivers seperti dilansir Reuters.

Posting Komentar

0 Komentar