Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Satuan Pendidikan Harus Lakukan Evaluasi

JAKARTA - Setiap sekolah diharapkan mau melakukan evaluasi atas hasil Ujian Nasional (UN) para siswanya. Melalui evaluasi tersebut, diharapkan setiap sekolah dapat melakukan perbaikan, terutama di bidang akademik.

”Dengan begitu bisa dipetakan, jenis-jenis persoalan apa saja pada masing-masing satuan pendidikan, baik materi mata pelajaran atau pengajarnya,” ungkap Ketua Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) Muhammad Aman Wirakartakusumah belum lama ini.

Dikatakan, pemerintah pusat telah melakukan kajian analisis daya serap siswa terhadap mata pelajaran yang diujikan dalam UN 2012. Untuk itu, diharapkan pihak sekolah mau berkomunikasi dengan dinas setempat.

”Jadi dapat diketahui di mana letak persoalannya,’’ imbuhnya.

Menurutnya, yang terpenting untuk dilakukan evaluasi adalah kepada para guru. Untuk itu perlu dilihat apakah cara mengajar mereka sudah tepat dan sesuai kompetensi.

”Sebab siswa itu tergantung bagaimana sang guru mentransfer ilmu. Itu yang harus dicermati,” ungkap Aman.

Bersifat Massal

Ditegaskan, meskipun analisis daya serap itu bersifat masal, perbaikan tetap harus dilakukan oleh masing-masing satuan pendidikan. Pasalnya, permasalahan yang dihadapi sekolah satu dengan sekolah yang lain beragam.

”Mencari solusi kepada sekolah-sekolah yang masih ada persoalan, tidak bisa digeneralisir pada persoalan yang sama. Karena, masing-masing punya keunikaan tertentu,” tutur Aman.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK 19 Jakarta, Dian Budiwati mengatakan, sekolah harus memiliki terobosan dalam proses belajar mengajar. Menurutnya, proses pembelajaran yang baik, akan berdampak lurus dengan daya serap siswa.

Salah satu metode pembelajaran yang dapat dikembangan oleh sekolah adalah dengan program learning group. Dimana, setiap siswa yang memiliki peringkat teratas di sekolahnya, dikumpulkan untuk diberikan pengayaan khusus oleh para guru.

Posting Komentar

0 Komentar