Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Persis Incar Poin di Temanggung

SOLO - Empat laga tersisa dalam kompetisi Divisi Utama versi Liga Indonesia (LI) bakal dimanfaatkan Persis Solo untuk memburu banyak poin guna meningkatkan peringkat ke papan tengah Grup I.

Tak hanya laga kandang, skuad Laskar Sambernyawa juga mengincar nilai dari partai tandang. Salah satu bidikannya yakni mencuri poin dalam lawatan ke markas Persitema Temanggung, Minggu (3/6).

“Mencuri poin merupakan target realistis dalam lawatan ke kandang Persitema. Anak-anak harus berkonsentrasi penuh dengan semangat tinggi. karena, tuan rumah tentu tak mau malu di depan publik mereka sendiri,’’ kata Manajer Persis LI To­tok Supriyanto, Kamis (31/5).

Dalam duel putaran pertama, tim Kota Bengawan unggul 2-0. Sukses tersebut ingin diulang awak tim besutan karteker pelatih Agung Setyabudi dalam pertemuan kedua nanti.

“Tekad seluruh tim tentu menang dalam setiap laga. Tapi, seandainya seri di markas lawan pun cukup memberi kontribusi positif bagi kami,” tambah Totok.

Delapan Poin

Persis kini menempati peringkat delapan klasemen sementara dengan nilai 17 poin. Sementara calon rivalnya itu berada dua tingkat di bawahnya atau urutan ke sepuluh dengan 14 poin. ‘’Kami masih punya sisa dua laga tandang dan dua partai kandang. Kalau mampu memetik total delapan poin, maka kalkulasinya kami bisa di peringkat enam,’’ ujarnya.

Sebagai pemanasan sebelum bertolak ke Temanggung, skuad Laskar Sambernyawa telah menjalani uji coba melawan tim Porprov Solo di Stadion Sriwedari, Rabu (30/5), yang berakhir 2-0. ‘’Kekompakan terjaga, koordinasi memainkan pola bola-bola pendek juga bisa berjalan. Ini akan kami terapkan pada laga tandang melawan Persitema nanti,’’ kata Agung.

Posting Komentar

0 Komentar