Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Pengembalian Tiket Lady Gaga, Polisi Siap Amankan

JAKARTA - Mabes Polri telah menyiapkan personel untuk pengamanan pengembalian tiket oleh promotor Big Daddy Entertainment terhadap para calon penonton konser Lady Gaga.

Pihak promotor Big Daddy resmi mengumumkan pembatalan konser karena masalah keamanan. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Saud Usman Nasution mengungkapkan, pihaknya telah meminta pihak manajemen mengembalikan uang tiket dan proses pengembalian dengan tidak ada pengurangan.

"Polri siap melakukan pengamanan untuk pengembalian tiket," ujar Saud di Mabes Polri, Senin (28/5).

Dia meminta semua pihak untuk tidak mendaramatisir alasan kemanan atas pembatalan konser tersebut. Sebab, pada dasarnya Polri siap mengamnakan konser tersebut jika sudah melengkapi persyaratan perizinan. "Janganlah terlalu didramatisir soal kemanan," ujarnya.

Kendati demikian, Saud tidak mempersoalkan alasan pembatalan konser tersebut karena faktor kemanan. "Ya itu silahkan penilaian mereka."

Saud menegaskan, pihaknya siap menerjunkan personel untuk pengamanan konser yang telah mengantongi izin.

"Kami siapkan personel untuk menyusun pengamanan. Polda metro akan menerjunkan 5670 personel. Kalau perlu 100 ribu kami turunkan, sepanjang kegiatan itu resmi dan legal," ujarnya.

Saud menyayangkan, pihak penyelenggara yang tidak melengkapi berkas perizinan yang diajukan.

Dia menjelaskan, pihak promotor tidak menyertakan berkas perizinan atau rekomendasi dari Dinas Pariwisatai DKI Jakarta dan tempat acara yakni dari pihak Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.

"Permohonan izin ke Mabes juga belum dilengkapi surat rekomendasi, kemudian polri meminta agar dilengkapi," ujarnya.

Seperti diketahui, penyanyi bergaya nyentrik, Lady Gaga, memilih batal mengunjungi Indonesia. Pembatasan atau sensor pemerintah dan ancaman ormas keagamaan menjadi alasan pembatalan konser penyanyi berjuluk Mother Monster tersebut.

Penjualan tiket konser The Born This Way Ball pada 3 Juni 2012 mendatang sudah dilakukan sejak 10 Maret dan hingga kini sudah terjual sekitar 50 ribu lembar. Pembeli tiket seharga Rp 450 ribu sampai Rp 2 juta dijanjikan akan segera mendapat pengembalian secara penuh.

Posting Komentar

0 Komentar